Jumat, 14 Agustus 2020

Pengertian Matematika


Pengertian Matematika

Apa itu Matematika? Serta siapakah penemu Matematika?. Berikut adalah pengertian Matematika serta Tokoh Ilmuwan Penemu Matematika :

Matematika (Dalam Bahasa Yunani : μαθημα – mathēma, artinya “Pengetahuan, Pemikiran, Pembelajaran”) adalah Ilmu yang mempelajari hal-hal seperti Struktur, Perubahan, Besaran, Pecahan, Perkalian, Pembagian, Dll.

Para ahli Ilmu Matematikawan merangkai dan menggunakan berbagai pola untuk digunakan dalam merumuskan Konjektur baru, dan membangun kebenaran melalu cara Metode Deduksi yang ketat, kemudian diturunkan pada aksioma-aksioma dan definisi-definisi yang memiliki kesesuaian.

Tokoh Ilmuwan Penemu Matematika

Berikut ini adalah Tokoh Ilmuwan yang menemukan Matematika yang telah kita pelajari ilmunya sampai saat ini :

1. Abul Qasim Maslamah bin Ahmad Al-Majriti


Abul Qasim Maslamah bin Ahmad Al-Majriti adalah Ilmuwan Astronomis, Alkimiawan, Matematikawan, serta Seorang Ulama Arab Islam yang lahir dari Al-Andalus sekarang Kota Madrid (Negara Spanyol).

Abul Qasim Maslamah bin Ahmad Al-Majriti, Beliau adalah Seorang Ilmuwan Matematikawan yang menuliskan sebuah risalah Matematika yang berjudul Al-Mutamalat, dalam risalah ini Beliau menjelaskan mengenai penerapan penjualan dan penjaka, penggunaan Al-Jabar, Operasi Geometri dan Ilmu Perhitungan.

Abul Qasim Maslamah bin Ahmad Al-Majriti meninggal dunia pada tahun 1007 M (397 Hijriyah).

2. Muhammad Ibn Jabir Ibn Sinan Abu Abdulah (Al-Battani)


Muhammad Ibn Jabir Ibn Sinan Abu Abdullah (Al-Battani) dikenal sebagai Bapak Trigonometri. Beliau merupakan Tokoh besar Bangsa Arab dan Gubernur Syria, Beliau merupakan Ilmuwan Astronom Muslim terbesar dan Ilmuwan Matematikawan ternama di Dunia. Beliau lahir pada tahun 858 M, di Harran dekat Urfa, Upper Mesopotamia (Negara Turki).

Muhammad Ibn Jabir Ibn Sinan Abu Abdullah (Al-Battani) orang pertama yang  melahirkan atau menemukan Trigonometri untuk level yang lebih tinggi yang menyusun Tabel Cotangen. Salah satu penemuannya yang terkenal yaitu Gagasan Al-Mawarzi tentang Tangen dalam mengembangkan persamaan untuk menghitung Tangen, Contangen dan menyusun perhitungan Tabel Tangen. 

Muhammad Ibn Jabir Ibn Sinan Abu Abdullah (Al-Battani) juga menemukan fungsi kebalikan dari Garis Potong, dan menghasilkan Tabel Consecan yang disebut sebagai Tabel Bayangan untuk setiap gelar dari 1 ° sampai 90 °.

Muhammad Ibn Jabir Ibn Sinan Abu Abdullah (Al-Battani) meninggal dunia pada tahun 929 M.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar